HIMAKA Sukses Adakan Pekan Ilmiah Akuntansi XXVI 2023 Berskala Internasional

Pekan Ilmiah Akuntansi XXVI tahun 2023 yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Akuntansi (HIMAKA) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Syiah Kuala (FEB USK) telah sukses digelar selama tujuh hari, mengusung tema "Accounting in SDGs: Accelerating The Ability Of Accounting To Meet Global and Sustainable Finance." Acara ini dibuka secara resmi pada 21 Oktober 2023 di Gedung AAC Dayan Dawood USK, acara Seminar Nasional Akuntansi Migas.

Pembukaan acara ini dihadiri oleh perwakilan Rektor USK, perwakilan Dekan FEB USK, Ketua dan Sekretaris Jurusan Akuntansi FEB USK, Ketua Prodi S1 Akuntansi, Ketua Prodi Sarjana Terapan Akuntansi Perpajakan, dan Ketua Prodi D3 Akuntansi. Tak hanya itu, acara juga dihadiri oleh tamu undangan terhormat dari berbagai instansi seperti BPMA, Medco, PGE, IAI Wilayah Aceh, dan lain-lain, yang turut memberikan dukungan dan apresiasi atas pentingnya peran akuntansi dalam mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs).

Selama sepekan, rangkaian acara ini dipenuhi dengan berbagai kegiatan ilmiah seperti seminar, workshop, dan kompetisi yang dirancang untuk meningkatkan pemahaman dan kemampuan mahasiswa dalam menerapkan akuntansi yang berorientasi pada keberlanjutan. Kehadiran para profesional dan akademisi dalam acara ini semakin memperkaya diskusi dan wawasan yang diharapkan dapat mempercepat kemampuan akuntansi dalam memenuhi tuntutan keuangan global yang berkelanjutan. Adapun rangkaian kegiatan tanggal 21-27 Oktober 2023 sebagai berikut, yaitu Opening Ceremony, Seminar Nasional Akuntansi Migas, English Debate, Webinar Internasional, Sekolah Pasar Modal, Pendidikan Profesi Berkelanjutan, Accounting Cycle, Public Speaking Contest, Pengabdian Internasional Ranking 1, Expo, dan Closing Ceremony.

Pekan Ilmiah Akuntansi ini bukan hanya menjadi ajang pembelajaran, tetapi juga wadah kolaborasi antara akademisi, praktisi, dan mahasiswa untuk bersama-sama membangun masa depan akuntansi yang lebih bertanggung jawab dan berkelanjutan. Semangat yang tercipta dalam acara ini diharapkan terus menginspirasi langkah-langkah konkrit menuju masa depan yang lebih cerah dan berkelanjutan dalam dunia akuntansi.